Tabungan Haji BSI

Tabungan Haji BSI bisa jadi langkah awal yang pas untuk siapapun yang sedang mempersiapkan perjalanan ibadah ke Tanah Suci dari sekarang. Berangkat haji memang butuh perencanaan yang matang. Tidak hanya soal niat saja, tapi juga soal dana dan administrasi. 

Nah, lewat tabungan haji, kalian bisa nabung dengan sistem syariah yang terarah, dilengkapi pula dengan berbagai fitur yang memudahkan prosesnya. Di artikel kali ini, akan dibahas syarat dan keunggulan dari Tabungan Haji BSI. Jadi, simak sampai tuntas ya.

Apa Itu Tabungan Haji BSI ? 

Tabungan Haji BSI adalah pilihan tepat untuk pembaca yang ingin menyiapkan dana haji dengan cara yang aman, terencana, dan sesuai syariat. 

Dikelola dengan akad wadiah atau mudharabah, tabungan ini dijamin bebas riba dan bahkan bisa memberimu keuntungan berupa bagi hasil. 

Lewat BSI Mobile, kalian juga bisa memantau saldo atau pelunasan biaya haji secara real-time. Nah, untuk yang penasaran Apakah Tabungan Haji BSI Bisa Diambil. Tenang saja, dibawah ini juga akan dibahas bagaimana fleksibilitas dan aturannya. 

Kenapa Tabungan Haji Perlu Dipersiapkan dari Sekarang?

Tabungan Haji BSI

Sebelum berbicara perihal syarat beserta keunggulan dari Tabungan Haji BSI, ketahui terlebih dahulu perihal beberapa alasan mengapa tabungan haji perlu dipersiapkan terlebih dahulu . 

1. Pentingnya Persiapan Haji Sejak Dini

Haji butuh waktu dan biaya, belum lagi daftar tunggunya yang panjang. Jadi, semakin cepat mulai menabung, maka semakin siap juga untuk keberangkatannya.

2. Tabungan Haji Sebagai Solusi Finansial Terencana

Dengan tabungan haji, kalian bisa menabung rutin dan terarah. Tidak hanya berguna untuk menyimpan uang, tapi juga membantumu untuk menjaga komitmen ibadah besar ini.

3. Sedikit Tentang BSI dan Fokus Syariahnya

BSI adalah bank hasil merger tiga bank syariah besar, dan jadi pilihan utama untuk layanan keuangan berbasis syariah, termasuk tabungan haji.

Keunggulan Tabungan Haji BSI Dibanding Tabungan Biasa

Tabungan Haji BSI menawarkan berbagai keunggulan jika dibandingkan tabungan biasa. Berikut keunggulan-keunggulan yang dimaksud : 

1. Akad syariah (mudharabah/mudharabah mutlaqah)

Pertama, dengan menggunakan akad syariah, dana yang kalian miliki akan dikelola sesuai prinsip Islam seperti mudharabah, yang pastinya bebas dari riba.

2. Setoran awal ringan

Kedua, dengan setoran awal hanya Rp 100.000, tabungan ini sangat terjangkau dan bisa diakses oleh banyak orang, tanpa perlu biaya besar di awal.

3. Otomatisasi pendaftaran ke SISKOHAT Kemenag

Ketiga, otomatisasi pendaftaran ke SISKOHAT Kemenag tentu bisa memudahkan nasabah untuk mendaftar haji tanpa harus repot mengurusnya sendiri bukan ?

4. Bebas biaya administrasi bulanan

Terakhir, Tabungan Haji BSI bebas biaya admin bulanan, sehingga saldomu tidak akan berkurang karena biaya tersebut. 

Syarat Buka Tabungan Haji di BSI

Tabungan Haji BSI

Mendaftar Tabungan Haji BSI itu sebenarnya cukup mudah, asalkan kalian sudah menyiapkan syarat-syarat yang diperlukan berikut ini. :

1. Usia Minimal

Untuk daftar Tabungan Haji BSI, nasabah harus berusia minimal 17 tahun, jadi cocok untuk yang sudah cukup dewasa dan siap nabung untuk ibadah haji di masa depan.

2. Dokumen yang Dibutuhkan (KTP, NPWP, dll)

Kalian perlu menyiapkan beberapa dokumen, seperti KTP untuk identitas diri dan NPWP jika punya. Syarat-syarat tersebut penting untuk verifikasi, jadi pastikan dokumenmu lengkap dan valid ya.

3. Setoran Awal dan Setoran Selanjutnya

Setoran awal untuk membuka Tabungan Haji BSI hanya Rp 100.000, jadi kalian tidak perlu khawatir soal biaya awal. Untuk setoran selanjutnya, bisa disesuaikan dengan kemampuan.

Cara Daftar Tabungan Haji BSI

Tabungan Haji BSI

Jika semua syarat di atas sudah kalian siapkan, langkah berikutnya adalah langsung datang ke cabang BSI terdekat atau bisa juga daftar lewat aplikasi BSI Mobile. Berikut tutorialnya : 

1. Buka aplikasi BSI Mobile

Pastikan kalian sudah mengunduh dan login ke aplikasi BSI Mobile di ponselmu. Jika belum punya, download dulu di Play Store atau App Store.

2. Pilih menu Tabungan Haji

Setelah masuk ke aplikasi, klik opsi menu untuk membuka Tabungan Haji BSI. Biasanya ada di bagian produk tabungan.

3. Isi formulir pendaftaran

Isi data diri dengan lengkap, termasuk KTP, NPWP, dan dokumen lainnya yang diperlukan. Pastikan semua data yang dimasukkan sudah sesuai.

4. Lakukan setoran awal

Setelah selesai mengisi formulir, lakukan setoran awal sebesar Rp 100.000. Kalian bisa transfer melalui aplikasi BSI Mobile atau datang ke cabang langsung untuk melakukan setoran.

5. Verifikasi dan konfirmasi

Setelah setoran dilakukan, BSI akan memverifikasi pendaftaranmu. Nantinya kalian akan menerima konfirmasi jika Tabungan Haji BSI milikmu sudah aktif dan siap digunakan untuk menabung.

Simulasi Menabung untuk Haji di BSI

Simulasi menabung haji di BSI itu sebenarnya sangat mudah dilakukan dan bisa membantumu untuk merencanakan keuangan ibadah haji dengan lebih baik.

Kalian bisa menentukan berapa banyak yang perlu ditabung setiap bulan, dan sistem juga akan menghitung berapa lama waktu yang kalian butuhkan untuk mencapai jumlah yang diperlukan. 

Jika ingin tahu lebih detailnya, simak artikel tentang Simulasi Tabungan Haji BSI di sini, agar nasabah bisa merencanakan perjalanan ibadah haji dengan lebih tenang.

Demikianlah penjelasan yang dapat disampaikan mengenai Tabungan Haji BSI beserta syarat dan cara pengajuannya. Semoga dapat bermanfaat ya.

Silvi

Berpengalaman dengan latar belakang dalam bidang ke penulisan tentang informasi bank dan telah bekerja sebagai penulis keuangan di berbagai situs keuangan selama lebih dari 2 tahun. Pengalaman mencakup analisis pasar, pengelolaan portofolio. Dengan pengetahuan yang luas tentang industri perbankan di Indonesia, Berfokus pada Konten informatif dan memberikan wawasan kepada para pembaca tentang berbagai aspek keuangan dan perbankan

Bagikan: