Di artikel kali ini, akan dibahas mengenai Kode Bank BSI 7 Digit beserta cara penggunaannya. Dengan mengetahui cara penggunaan kode bank BSI yang benar, nasabah bisa terhindar dari kesalahan transfer yang membuat panik, dan pastinya uang bisa sampai ke tujuan dengan aman.
Yuk, simak sampai habis penjelasan mengenai Kode Bank BSI 7 Digit dibawah ini agar pembaca tidak kelewatan informasi penting dan tips-tips praktis seputar kode bank ini.
Daftar Isi
- 1 Apa Itu Kode Bank BSI 7 Digit?
- 1.1 Perbedaan Kode Bank 3 Digit dan 7 Digit
- 1.2 Kapan Kode Bank BSI 7 Digit Dibutuhkan?
- 1.3 Cara Menggunakan Kode Bank BSI untuk Transfer
- 1.4 Apa kode bank BSI resmi yang harus digunakan?
- 1.5 Bagaimana cara mengetahui kode bank 7 digit untuk transaksi tertentu?
- 1.6 Apakah semua bank punya kode 7 digit seperti BSI?
Apa Itu Kode Bank BSI 7 Digit?

Kode Bank BSI yang resmi untuk transfer antarbank di Indonesia itu sebenarnya hanya 3 digit, yaitu 451. Kode ini lah yang akan digunakan untuk transfer dari bank lain ke rekening BSI lewat ATM.
Namun, kenapa banyak nasabah yang bertanya perihal kode bank BSI 7 digit? Kebanyakan dari mereka salah paham. Yang dimaksud kode 7 digit itu bukan kode bank dalam arti umum.
Tapi biasanya adalah kode virtual account, yang merupakan gabungan antara kode institusi (misalnya BSI) dan ID pelanggan yang digunakan untuk transaksi di aplikasi atau marketplace.
Misalnya, saat nasabah melakukan pembayaran lewat Tokopedia, bisa saja muncul kode seperti 700451XXXXXX, yang terlihat seperti kode bank, padahal itu termasuk kode pembayaran unik.
Jadi intinya, kode bank BSI tetap 451, sementara Kode Bank BSI 7 Digit biasanya muncul karena kebutuhan khusus di platform tertentu, bukan untuk transfer biasa.
Perbedaan Kode Bank 3 Digit dan 7 Digit
Setelah memahami perihal kode bank BSI 7 digit, penting juga bagi pembaca untuk mengetahui perbedaan kode bank yang hanya berjumlah 3 digit.
Misalnya, jika kalian mau transfer menggunakan Kode Bank BSI ke DANA, maka cukup gunakan kode bank 3 digit, yaitu 451.
Kode ini mewakili Bank Syariah Indonesia secara umum, dan biasanya digunakan untuk transaksi ke dompet digital seperti DANA.
Sementara, Kode Bank BSI 7 Digit lebih spesifik lagi karena terdiri dari kombinasi kode bank 3 digit Jadi, kalau ditambah kode cabang atau informasi tambahan lainnya.
Jadi, jika hanya untuk transfer biasa, cukup gunakan kode 3 digit. Namun untuk transaksi yang lebih teknis, gunakan kode 7 digit. Intinya, pilih kode yang sesuai kebutuhanmu.
Kapan Kode Bank BSI 7 Digit Dibutuhkan?
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, ada keadaan tertentu kode 7 digit ini dibutuhkan. Berikut beberapa kondisi nasabah perlu menggunakan kode bank BSI 7 digit.
1. Transfer ke Virtual Account BSI
Kode bank BSI 7 digit digunakan untuk membayar memakai VA, nasabah akan diberikan nomor panjang yang sudah include kode bank + rekening. Jadi tinggal salin dan bayar saja.
2. Pembayaran di e-commerce/marketplace
Lagi belanja online? Terkadang sistem akan memberimu kode unik 7 digit untuk mempermudah pencocokan. Tinggal ikuti saja.
3. Transaksi ke perusahaan tertentu
Beberapa institusi juga terkadang memberikan format 7 digit agar transaksi bisa otomatis ke data mereka. Cukup ikuti saja format yang diberikan.
Cara Menggunakan Kode Bank BSI untuk Transfer
Sebagai tambahan informasi, di bawah ini juga akan diberikan beberapa opsi cara untuk menggunakan kode bank BSI untuk transfer. Berikut diantaranya :
1. Lewat ATM
Jika transfer dilakukan melalui mesin ATM, nasabah perlu memasukkan Kode Bank BSI, yaitu 451, sebelum mengetik no rekening tujuan.
Misalnya saja, jika kalian mau kirim ke no rekening 1234567890, maka yang perlu dimasukkan di ATM adalah 4511234567890.
2. Lewat Mobile Banking atau Internet Banking
Biasanya sistem akan otomatis mengenali bank tujuan dari nama bank yang nasabah pilih. Tapi jika tetap diminta kode, tinggal masukkan saja kode yang sama, yaitu 451.
3. Transfer ke Virtual Account (VA)
Nah, ini agak berbeda. Untuk transfer ke Virtual account, biasanya kalian tinggal masukkan no VA yang diberikan, dan tidak perlu lagi memasukan kode bank manual.
Tapi biasanya, kode ini tuh terdiri dari gabungan angka yang bisa sampai 7 digit atau bahkan lebih, tergantung dari sistem layanan atau e-commerce tempat kamu transaksi.
Apa kode bank BSI resmi yang harus digunakan?
Kode bank BSI yang resmi untuk transfer antarbank (seperti dari BRI, BCA, atau Mandiri ke BSI) adalah 451. Kode tersebut perlu kalian masukkan saat transfer via ATM bank lain ke rekening BSI.
Bagaimana cara mengetahui kode bank 7 digit untuk transaksi tertentu?
Jika yang dimaksud adalah kode virtual account atau kode instansi untuk pembayaran tertentu (seperti Shopee, Tokopedia, BPJS), biasanya terdiri dari 7 digit atau lebih.
Kode ini bisa nasabah cek langsung di aplikasi e-commerce atau platform yang kalain gunakan. Mereka biasanya akan memberimu instruksi lengkap, jadi tinggal ikuti saja.
Apakah semua bank punya kode 7 digit seperti BSI?
Tidak semua. Seperti yang sudah disinggung di atas, kode 7 digit itu bukan kode bank utama, tapi lebih ke kode bayar khusus dari pihak ketiga. Setiap bank biasanya hanya memiliki kode utama 3 digit.
Demikianlah penjelasan yang dapat disampaikan mengenai Kode Bank BSI 7 Digit beserta prosedur menggunakannya. Cek artikel menaarik lainnya di Kode Bank BSI Untuk Paypal.