Pernahkah kalian bertanya-tanya perihal Cara Menggunakan QRIS BSI Mobile? Sebenarnya bagaimana caranya bayar belanjaan di restoran tanpa repot membawa uang tunai? Tenang, jika hal tersebut yang sedang ada dalam otakmu, kalian tidak sendirian.
QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) sendiri adalah sistem pembayaran berbasis kode QR yang memungkinkan transaksi di berbagai merchant tanpa harus memakai uang fisik.
Tentu lebih simpel, tidak perlu cari kembalian, dan pastinya lebih aman bukan ? Jadi, untuk yang ingin menerapkan gaya hidup cashless tanpa khawatir riba, kalian bisa simak penjelasan selengkapnya dari Cara Menggunakan QRIS BSI Mobile dibawah ini !
Daftar Isi
Cara Menggunakan QRIS BSI Mobile

Tanpa perlu bertele-tele, mari langsung membahas bagaimana Cara Menggunakan QRIS BSI Mobile. Dengan fitur ini, kalian bisa melakukan pembayaran di hanya dengan memindai kode QR
Berikut langkah-langkah mudahnya :
1. Buka Aplikasi BSI Mobile
Sebelum memulai transaksi, pastikan aplikasi sudah terpasang dan akun sudah terdaftar. Jika belum, kalian bisa unduh melalui Play Store atau App Store.
2. Akses Menu QRIS
Di halaman utama aplikasi, klik menu QRIS. Alternatif lain, fitur ini bisa ditemukan di menu Transfer, QRIS untuk akses lebih cepat ke pemindaian kode.
3. Pindai Kode QR Merchant
Arahkan kamera ke kode QR yang tersedia, baik di kasir minimarket, warung, atau merchant lain yang mendukung QRIS. Pastikan kode yang dipindai adalah kode QR resmi ya.
4. Masukkan Nominal Pembayaran
Jika nominal belum terisi otomatis, masukkan jumlah yang perlu dibayarkan sesuai total transaksi. Pastikan jumlah yang dimasukkan sudah benar.
5. Konfirmasi dan Autentikasi
Cara Menggunakan QRIS BSI Mobile yang selanjutnya gunakan PIN BSI Mobile atau fitur sidik jari/Face ID untuk menyelesaikan transaksi.
6. Simpan Bukti Transaksi
Setelah pembayaran berhasil, bukti transaksi digital akan muncul dan dapat disimpan untuk arsip atau keperluan klaim.
Persyaratan Menggunakan QRIS di BSI Mobile
Sebelum melakukan prosedur dari Cara Menggunakan QRIS BSI Mobile, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar pembayaran berjalan lancar. Berikut diantaranya :
- Pastikan saldo mencukupi untuk nominal yang akan dibayarkan
- Pembayaran QRIS di BSI Mobile dapat dilakukan mulai dari Rp10.000 – Rp10 juta per transaksi
- Pastikan kode QR yang dipindai sudah terverifikasi dan memiliki logo QRIS resmi
- Untuk menghindari kegagalan transaksi, gunakan jaringan internet yang lancar
Kelebihan Menggunakan QRIS di BSI Mobile
Cara Menggunakan QRIS BSI Mobile menawarkan berbagai keunggulan dibandingkan dengan metode pembayaran konvensional. Berikut beberapa kelebihan yang dimaksud :
1. Kemudahan Transaksi Tanpa Tunai
Pembayaran bisa dilakukan kapanpun tanpa perlu membawa uang fisik, sehingga bisa mengurangi risiko kehilangan atau kelebihan pembayaran karena kembalian yang tidak sesuai.
2. Cepat dan Efisien
Semua langkah-langkah dari Cara Menggunakan QRIS BSI Mobile berlangsung hanya dalam hitungan detik, tanpa perlu mengetik nomor rekening atau menunggu lama.
3. Keamanan Terjamin
QRIS BSI Mobile sudah dilengkapi dengan sistem enkripsi serta otentikasi PIN atau biometrik, sehingga lebih aman jika dibanding pembayaran tunai.
Selain itu, fitur ini juga mempermudah berbagai transaksi, termasuk Cara Menabung Emas di BSI Mobile yang praktis dan terjamin keamanannya.
4. Fitur Kode Bayar
BSI Mobile banking telah menyediakan kode bayar QRIS yang berlaku selama 3 menit, sehingga transaksi antar pengguna akan jauh lebih praktis.
Tips Aman Bertransaksi Menggunakan QRIS BSI Mobile
Agar saat melakukan prosedur dari Cara Menggunakan QRIS BSI Mobile lebih terjamin keamanannya, ada beberapa cara yang bisa nasabah lakukan saat menggunakan fitur QRIS. Berikut diantaranya :
1. Periksa Keaslian Kode QR
Sebelum memindai, pastikan kode QR dalam kondisi baik dan berasal dari sumber terpercaya. Jangan gunakan kode yang buram, rusak, atau mencurigakan.
2. Gunakan Jaringan Pribadi
Saat bertransaksi, gunakan jaringan pribadi atau paket data sendiri. Hindari Wifi publik agar data transaksi tetap aman dari risiko peretasan.
3. Verifikasi Data Sebelum Konfirmasi
Sebelum menekan tombol bayar, cek nominal dan nama penerima. Pastikan semuanya sudah sesuai agar tidak terjadi kesalahan transfer.
Solusi Jika Mengalami Kendala Saat Menggunakan QRIS di BSI Mobile
Meskipun cara transaksi dengan QRIS sudah dibuat semudah mungkin, namun ada saja beberapa kendala yang mungkin muncul. Berikut solusinya :
1. QRIS Tidak Terbaca
Jika QRIS tidak terbaca, pastikan kamera ponsel bersih dan tidak buram. Periksa juga apakah kode QR masih berlaku dan terlihat jelas. Jika buram, minta kode baru atau ubah sudut pemindaian.
2. Transaksi Gagal
Jika transaksi gagal, cek dulu koneksi internet dan pastikan saldo cukup. Jika masih bermasalah, coba lagi atau hubungi layanan pelanggan BSI.
3. Bukti Transaksi Tidak Muncul
Jika bukti transaksi tidak muncul, cek riwayat transaksi di BSI Mobile. Jika masih bermasalah, hubungi CS BSI untuk bantuan lebih lanjut.
Mereka juga bisa membantu masalah lain, seperti jika aktivasi BSI Mobile gagal karena data tidak sesuai atau masalah lainnya.
Demikianlah penjelasan yang dapat disampaikan mengenai Cara Menggunakan QRIS BSI Mobile yang memberikan kemudahan transaksi digital yang lebih cepat, aman, dan sesuai dengan prinsip syariah.
Bagi pembaca yang belum mencoba, segera aktifkan fitur QRIS di aplikasi BSI Mobile dan nikmati pengalaman transaksi tanpa tunai yang lebih praktis.
Leave a Comment