Cara Bayar Denda BPJS Lewat BSI Mobile menjadi solusi yang praktis bagi peserta yang ingin melunasi tanggungan BPJS tanpa harus keluar rumah. Dengan hanya beberapa langkah saja, kalian bisa menyelesaikan pembayaran secara cepat dan aman, tanpa perlu antri di bank atau kantor BPJS.
Asalkan semua syarat dan ketentuan sudah dipenuhi, prosesnya akan berjalan lancar sehingga kepesertaan BPJS bisa kembali aktif tanpa kendala. Adapun untuk pembahasan lebih lengkapnya dari Cara Bayar Denda BPJS Lewat BSI Mobile bisa kalian simak pada uraian dibawah ini.
Daftar Isi
- 1 Apa Itu Denda BPJS Kesehatan?
- 2 Cara Bayar Denda BPJS Lewat BSI Mobile
- 2.1 Cara Cek Status Pembayaran & Aktivasi BPJS
- 2.2 Tips Agar Tidak Kena Denda
- 2.3 Bagaimana cara mengetahui jumlah denda BPJS yang harus dibayar?
- 2.4 Apakah saya bisa membayar denda BPJS untuk anggota keluarga lain melalui BSI Mobile?
- 2.5 Apakah ada biaya tambahan saat membayar denda BPJS lewat BSI Mobile?
Apa Itu Denda BPJS Kesehatan?
Apa itu denda BPJS? Denda BPJS Kesehatan dikenakan jika peserta telat membayar iuran lebih dari 30 hari, terlebih untuk layanan Rawat Inap Tingkat Lanjut (RITL) setelah kepesertaan aktif.
Jika denda tersebut dibiarkan, maka nominal bisa terus bertambah, jadi penting untuk segera melunasinya agar tetap bisa mendapatkan layanan kesehatan tanpa kendala.
Menariknya, kini kalian tidak perlu repot bayar denda BPJS ke bank atau kantor BPJS, karena bisa dilakukan langsung lewat BSI Mobile banking,
Tentu pembayaran jadi lebih aman dan langsung tercatat di sistem bukan ? Selain itu, BSI Mobile juga bisa digunakan untuk berbagai pembayaran lainnya.
Seperti Cara Bayar Oto Lewat BSI Mobile, yang memudahkanmu dalam melunasi cicilan kendaraan tanpa harus keluar rumah.
Syarat Bayar Denda BPJS Lewat BSI Mobile
Sebelum melakukan prosedur dari Cara Bayar Denda BPJS Lewat BSI Mobile, pastikan semua syarat dan ketentuannya sudah siap, sama seperti saat kalian mengikuti prosedur Cara Daftar BSI Internet Banking.
Dengan begitu, proses pembayaran bisa berjalan lancar tanpa kendala. Berikut beberapa syarat ketentuan yang dimaksud :
- Pastikan akun BSI Mobile banking sudah terdaftar dan saldo mencukupi.
- No Virtual Account (VA) BPJS → Format: 88888 + No Peserta BPJS (11 digit)
- Cek besaran denda melalui Mobile JKN atau Call Center BPJS 165
Cara Bayar Denda BPJS Lewat BSI Mobile
Setelah semua syarat sudah dipenuhi, langkah selanjutnya adalah melakukan prosedur dari Cara Bayar Denda BPJS Lewat BSI Mobile di bawah ini :
1. Login ke Aplikasi BSI Mobile
Buka aplikasi BSI Mobile di perangkat ponselmu lalu login seperti biasa dengan username dan PIN. Setelah masuk, pilih menu “Bayar” di halaman utama.
2. Masukkan Detail Pembayaran
Pilih menu “BPJS” klik opsi “Kesehatan”, lalu masukkan No Virtual Account (88888 + No Peserta BPJS, total 16 digit). Selanjutnya klik “Lanjut” untuk melihat tagihan.
3. Verifikasi & Konfirmasi Pembayaran
Cara Bayar Denda BPJS Lewat BSI Mobile yakni dengan mengecek jumlah tunggakan dan denda. Jika sudah sesuai, masukkan PIN BSI Mobile untuk konfirmasi.
Cara Cek Status Pembayaran & Aktivasi BPJS
Setelah sukses menyelesaikan Cara Bayar Denda BPJS Lewat BSI Mobile, langkah berikutnya adalah memastikan pembayaran sudah tercatat dengan benar. Berikut untuk beberapa cara ceknya :
1.Cek Lewat Aplikasi Mobile JKN
Buka aplikasi JKN Mobile, login, lalu cek status kepesertaan. Kalau pembayaran sudah masuk, statusnya akan langsung terupdate.
2. Melalui Website BPJS Kesehatan
Masuk ke portal resmi BPJS, lalu cek riwayat pembayaran. Pastikan detailnya sesuai dengan transaksi yang sudah dilakukan.
3. Konfirmasi via SMS atau Call Center BPJS 165
Kalau status belum berubah dalam 1×24 jam, tenang aja! Bisa langsung hubungi BPJS 165 buat memastikan pembayaran sudah diproses.
Tips Agar Tidak Kena Denda
Agar kalian tidak sampai membayar denda dan melakukan Cara Bayar Denda BPJS Lewat BSI Mobile, berikut beberapa tips yang penting untuk disimak :
1. Denda BPJS dihitung otomatis sesuai dengan keterlambatan pembayaran
Semakin lama menunggak, maka semakin besar pul denda yang harus dibayarkan. Oleh karena itu, penting untuk segera melunasi agar tidak semakin membebani keuanganmu.
2. Cek status denda dengan mudah melalui fitur “Riwayat Pembayaran” di aplikasi Mobile JKN
Fitur tersebut bisa membantumu untuk memastikan apakah pembayaran denda sudah tercatat atau masih ada tunggakan yang perlu diselesaikan atau tidak.
3. Jangan sampai terlambat lagi
Usahakan membayar cicilan sebelum tanggal 10 bulan berikutnya untuk menghindari denda tambahan. Dengan begitu, kepesertaan BPJS tetap aktif dan bisa digunakan saat dibutuhkan.
4. Denda Rawat Inap Tingkat Lanjut (RITL) memiliki aturan berbeda
Jika denda ini tidak muncul dalam Virtual Account saat kalian membayar lewat BSI Mobile, maka pembayaran perlu dilakukan langsung di kantor BPJS terdekat agar prosesnya bisa segera diproses.
Bagaimana cara mengetahui jumlah denda BPJS yang harus dibayar?
Cukup mudah. Kalian bisa langsung cek lewat aplikasi Mobile JKN, website resmi BPJS, atau langsung hubungi Call Center BPJS 165.
Apakah saya bisa membayar denda BPJS untuk anggota keluarga lain melalui BSI Mobile?
Tentu saja bisa, asalkan memiliki nomor Virtual Account (VA) BPJS pengguna terkait, kalian bisa langsung bayar lewat BSI Mobile.
Apakah ada biaya tambahan saat membayar denda BPJS lewat BSI Mobile?
Tidak ada biaya admin tambahan dari BSI. Kalian hanya perlu bayar denda sesuai ketentuan BPJS.
Demikianlah penjelasan yang dapat disampaikan mengenai prosedur dari Cara Bayar Denda BPJS Lewat BSI Mobile. Semoga informasi diatas bisa menambah wawasanmu ya.